7. Mudik gratis BRI dan BNI
BRI [image source]
Dua bank kenamaan Indonesia ini juga memiliki program mudik gratis untuk nasabahnya. Untuk Bank Rakyat Indonesia (BRI) biasanya menyediakan moda trasportasi seperti pesawat, kapal laut, kereta api, dan juga bus untuk mengangkut peserta. Kota tujuan yang paling ramai biasanya adalah Surabaya, Blitar, Yogyakarta, Pati, Wonogiri, Batam, dan Makassar. Sedangkan untuk mudik gratis BNI, biasanya dikenal dengan nama Rejeki BNI Mudik. Di sini nasabah yang ingin berpartisipasi harus terlebih dahulu menunjukkan buku tabungan, KTP, KK serta bukti transaksi. Setelah itu barulah akan ada pemberitahuan lanjutan oleh pihak bank.
8. Mudik gratis Yamaha dan Honda
Yamaha [image source]
Biasanya program mudik ini hanya diselenggarakan di kota-kota tertentu saja. Misalnya saja tahun lalu Yamaha Jawa Timur yang mengadakan program mudik sekaligus balik. Dalam program tersebut pihak Yamaha mengediakan 50 armada bus untuk mengantar peserta ke kampung halaman. Sementara untuk Honda, tahun lalu diakomodir oleh dealer area Jakarta, Tangerang, serta Bekasi. Yang mana semua calon peserta selain harus melengkapi syarat administrasi juga kontribusi sebesar Rp 150 ribu untuk mendapat fasilitas seperti asuransi, konsumsi, hadiah, jaket, kaos, dan lainnya.
Program mudik gratis itu biasanya akan secara resmi diumumkan ketika sudah mendekati waktu lebaran. Maka dari itu sebelum lagi-lagi kehabisan kesempatan, jangan lupa untuk selalu mencari informasi terkait pelaksanaannya di situs resmi maupun di gerai-gerai terdekat. Lumayan kan dengan program ini mudik kita bisa tenang, nyaman, dan kantong pun aman.
EmoticonEmoticon